

Ikan Asin Jambal Roti” Merupakan salah satu oleh – oleh khas Pangandaran dengan bahan baku ikan kadukang atau jahan, merupakan olahan khas masyarakat lokal Pangandaran yang memproduksinya untuk di jual kepada Pengunjung yang datang ke Pangandaran.
olahan ikan asin ini mudah anda temui ketika berkunjung ke Pangandaran, karena banyak di jual di toko toko asin, serta di pedagang asongan yang berada di Pantai atau area perhotelan.
Ada dua jenis jambal roti di Pangandaran yaitu “jenis jambal roti biasa” dan” jenis jambal roti super“. Harga jambal roti biasa kisaran 100K/kg sedangkan jambal roti super kisaran 150K/kg.
yang mana yang lebih enak ..?? jawabanya adalah yang lebih enak tentunya jenis jambal roti super, selain dagingnya empuk jambal roti ini rasanya lebih gurih dari pada jambal roti biasa.